Headlines News :
Home » » Pelatihan Hisab-Rukyat Akan Digelar Bulanan

Pelatihan Hisab-Rukyat Akan Digelar Bulanan

google image
Jakarta,
Pengurus Pusat Lajnah Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) ingin mencetak para kader ahli ilmu falak di kalangan umat Islam. Komitmen ini diwujudkan melalui Pelatihan Hisab-Rukyat yang akan digelar setiap bulan.

Pelatihan yang dibuka untuk umum dan gratis ini dimulai pada 3 April 2013, pukul 18.30-21.00 WIB di Masjid an-Nahdlah yang terletak di lantai dasar gedung PBNU, Jalan Kramat Raya 164, Jakarta Pusat. Dijadwalkan, pelatihan hisab-rukyat berlanjut setiap Rabu pertama per bulan.

”Sementara ini yang sudah mendaftar dari kalangan ta’mir masjid dan utusan pesantren di Jakarta Barat. Kami mempersilakan bagi peserta lain yang ingin mendaftar lagi,” katanya salah seorang staf PP LFNU, Ali Maftukin, Rabu (20/3).

Materi yang disajikan dalam pelatihan tersebut, antara lain, seputar penentuan awal bulan komariyah, arah qiblat, waktu sembahyang, dan peristiwa munculnya gerhana. Rangkaian materi ini menjadi fokus disiplin ilmu falak yang mempelajari lintasan benda-benda langit, khususnya bumi, bulan, dan matahari.

Maftukin menambahkan, LFNU telah mengundang sejumlah pakar astronomi untuk menjadi narasumber. Selain dari lingkungan LFNU sendiri, para pemateri juga datang dari Kementerian Agama dan kalangan peneliti.

Untuk registrasi dan informasi lebih lanjut calon peserta dapat menghubungi (021) 31909735 atau SMS ke 085727169437 (Maftukin), atau datang ke Sekretariat PP LFNU di gedung PBNU, lantai 4, Jalan Kramat Raya 164, Jakarta Pusat.

NU Online
Share this article :

Ulasan Berita

Kritik, Saran, Informasi dan Artikel dapat dikirim ke email: indramayumuhajirin@gmail.com

Gabung Yuk ...

 
Support : Creating Website | BK COMP INDRAMAYU | BK GROUP
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Muhajirin Indramayu - All Rights Reserved
Template Design by BK COMP Published by BK GROUP